Tersesat di Australia adalah hal yang mungkin saja kadang terjadi, terutama untuk kamu-kamu yang merupakan newbie di Australia, namun kalau kamu sudah punya GPS, semuanya jadi gampang kok.
Kebanyakan masyarakat di Australia mengandalkan transportasi umum untuk bepergian, entah itu bekerja, kuliah, bahkan jalan-jalan. Dikarenakan biaya parker di Australia sangat tinggi per-jamnya, maka sebagian besar penduduknya memiih menggunakan transportasi umum untuk bepergian.
Kalau kamu saat ini sedang berada di Australia ataupun sedang memiliki rencana untuk belajar di Australia, ada baiknya kamu mengetahui sistem transportasi umum di Australia.Transportasi umum yang paling sering digunakan adalah Bus dan Train, Ferry juga terkadang digunakan, namun tranportasi ini biasanya digunakan untuk bepergian ke teluk-teluk, dimana memang lebih cepat menggunakan jalur laut.
Sistem transportasi di Australia boleh dibilang aman dan sangat nyaman, untuk daerah-daerah yang tak terjangkau oleh kereta, maka Bus adalah pilihan yang paling favorit. Penduduk di Australia diberikan kelengkapan fasilitas untuk merencanakan perjalanan mereka, dengan sebuah aplikasi Journey Planner yang bisa kamu download di app store ataupun google play. Aplikasi ini sangat membantu untuk mengestimasi jarak tempuh berapa lama kira-kira kamu akan sampai ke tempat tujuan serta berapa biaya yang kamu butuhkan untuk membayar Bus, Train, Ataupun Ferry. Kamu juga diberikan informasi, Bus nomor berapa dan di halte mana sebaiknya kamu menunggu. Biaya untuk sekali naik Bus biasanya sekitar $3 AUD – $4,5 AUD tergantung jarak tempuhnya, dan tiket ini bersifat multiple (bisa kamu gunakan berkali-kali selama 2 jam). Untuk Tranportasi menggunakan Train, harganya memang lebih mahal dari Bus, yaitu sekitar $5,5 AUD sekali jalan, ini juga bersifat multiple dengan masa berlaku selama 2 jam. Jika kamu tidak mau menggunakan cash, kamu dapat membeli kartu berlangganan “travel card” agar bisa lebih berhemat, kartu ini bisa kamu top-up langsung seperti halnya dengan pengisian pulsa di hp kamu.
Bus di Australia
Transportasi ini biasanya dipilih untuk perjalanan antar-kota karena Bus cenderung yang paling murah dibandingkan dengan transportasi umum lainnya. Bus biasanya datang setiap 15 menit sekali, jadi kalau kamu ketinggalan Bus, kamu harus menunggu sekitar 15 menit untuk Bus berikutnya, kamu juga bisa lihat jadwal kedatangan Bus di Halte tempat kamu menunggu. Uniknya, berbeda dengan di Indonesia yang biasanya selalu disebutkan di halte mana perhentian berikutnya, di Australia kamu harus tau di halte nomor berapakah kamu harus berhenti berdasarkan dengan yang diarahkan oleh journey planner kamu. Jangan sampai ketiduran ya, karena kalau kamu tidak menekan bel, kamu dianggap tidak ingin berhenti di halte tersebut dan akan terus berlanjut hingga di perhentian terakhir, so keep your eyes open ya guys!
Train di Australia
Perjalanan menggunakan kereta menjadi pilihan bagi mereka yang ingin sampai di tujuan lebih cepat, biasanya kereta digunakan untuk perjalan yang agak jauh. Namun jangan khawatir, untuk perjalanan menggunakan kereta, kamu ga perlu was-was karena aka nada announcement di stasiun mana kereta akan berhenti di perhentian berikutnya, jadi kamu bisa nyantai sambil baca buku, tapi jangan sampai ketiduran juga, karena saat pintu kereta terbuka otomatis dan kamu tidak turun-turun juga, kamu akan terus dibawa hingga ke stasiun perhentian terakhir.
Jadi, ga usah takut tersesat di Australia, kamu sudah disediakan dengan fasilitas journey planner yang bisa kamu akses via google setiap saat, atau bisa kamu download aplikasinya di app store dan google play. Mudah kan?
Leave A Comment